Kemenhub Alokasikan Rp 47,5 Miliar untuk Rehabilitasi Fasilitas Pelabuhan Midai

RS
RS
1 Menit Baca

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Natuna, Allazi. (Foto: Nang)

Bandar Nusantara, Natuna (5 September 2024) – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 47,5 miliar untuk merehabilitasi fasilitas pelabuhan di Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Natuna, Allazi, telah mengkonfirfasi adanya dana ini dan beliau menyebutkan bahwa anggaran tersebut akan digunakan untuk perbaikan infrastruktur pelabuhan laut di wilayah tersebut.

Rehabilitasi ini merupakan hasil usulan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Natuna yang diajukan sejak tahun 2021-2022 dan ditandatangani langsung oleh Bupati Natuna.

“Proses pengerjaan proyek ini sepenuhnya dikelola oleh Kemenhub melalui Unit Penyelenggaraan Pelabuhan (UPP) Tarempa,” katanya, Kamis (5/9/2024).

Rehabilitasi tersebut sedang dalam proses lelang, dengan 35 perusahaan yang telah ikut serta, namun pemenang proyek belum ditentukan. (RK)

Bagikan Artikel Ini
Beri Ulasan Terbaik Anda